4 Alasan untuk Menggabungkan Karir dengan Bahasa Inggris

Seperti inilah kenyataannya. Globalisasi dan perkembangan teknologi telah mengguncang berbagai industri (di sektor apapun). Beberapa industri berhasil melalui perubahan ini, namun industri lainnya terpaksa tenggelam.

Alasannya sederhana: perusahaan-perusahaan yang sukses adalah mereka yang beradaptasi dan melakukan perubahan, sementara yang lainnya terjebak dalam kategori “late adapter” (pengikut akhir). Dimanakah posisi perusahaan Anda saat ini?

Belajar dari perusahaan-perusahaan yang mengalami kegagalan ini, Anda sebaiknya mulai merancang rencana baru untuk membekali karyawan-karyawan Anda dengan pengetahuan dan keterampilan yang relevan. Hal ini bertujuan untuk mendorong kemajuan perusahaan Anda hingga ruang lingkup global.

Namun, pernahkah Anda berpikir untuk menyisipkan kompetensi bahasa Inggris sebagai bagian dari pengembangan karir para karyawan Anda?

1) Bahasa Inggris adalah bahasa yang digunakan secara luas:
Bahasa Inggris tidak hanya digunakan ketika sedang melakukan perjalanan ke luar negeri. Bahasa Inggris juga digunakan dalam bidang politik dan bisnis. Menurut perkiraan yang dilansir oleh Today Translation and Business Services pada tahun 2019, kurang lebih 380 juta orang menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa komunikasi mereka. Pada tahun 2050, penggunaan bahasa Inggris sebagai bahasa Internasional diperkirakan akan bertambah hingga mendominasi setengah dari jumlah populasi dunia. Oleh karena itu, penguasaan bahasa Inggris sangat penting untuk setiap bisnis dan perusahaan yang ingin terjun ke pasar global.

2) Bahasa Inggris membantu komunikasi:
Komunikasi sangat penting dalam organisasi. Ini mencakup kemampuan untuk berbicara, mendengarkan, dan memberikan tanggapan atau respon. Dengan komunikasi yang baik dan penggunaan kata-kata yang persuasif, klien dan mitra bisnis Anda akan berkata ‘Ya’ pada setiap penawaran dan negosiasi yang Anda ajukan. Dan komunikasi hanya dapat berjalan dengan penguasaan bahasa, khususnya bahasa Inggris.

3) Bahasa Inggris membantu Anda tetap bersaing di pasar:
Saat menghadapi persaingan global, satu-satunya langkah yang harus diambil adalah inovasi yang berkelanjutan. Jika Anda ingin memperluas jaringan bisnis-bisnis Anda ke ranah internasional, karyawan Anda adalah aset utama. Persiapkan mereka untuk menghadapi dinamika perusahaan yang terus berubah (dengan keterampilan kerja yang relevan seperti kemampuan berpikir kritis, pemahaman antar budaya, dan keterampilan negosiasi). Tetapi keterampilan-keterampilan tersebut tidak cukup tanpa kompetensi bahasa Inggris. Anda perlu menambahkan pelatihan bahasa Inggris untuk bisnis agar tetap bisa bersaing di era global seperti sekarang ini.

4) Kemampuan Bahasa Inggris menjadikan Anda satu langkah lebih maju:

Seorang manajer berusia 50 tahun mengenang masa lalunya:
Pada saat itu, sangat sulit baginya untuk belajar Bahasa Inggris Bisnis.
Siang dan malam, ia membuka buku bahasa Inggrisnya yang sudah tua, dan ia merasa kurang yakin apakah pelafalannya benar. Kemudian, ia berlatih dengan menonton film bahasa Inggris (dengan cara ini, ia merasa seperti belajar langsung dari seorang native speaker).

Kerja kerasnya tidak sia-sia. Tak lama kemudian, ia menjadi satu-satunya karyawan yang mampu menulis e-mail kepada mitra asing. Saat ini, ia menjadi kepala pengembangan bisnis di perusahaan tempat ia bekerja, yaitu perusahaan multinasional yang bergerak dalam sektor ekspor dan impor.

Pada saat itu, ia berharap ada yang mengajarkannya bahasa Inggris.

“Jika ada kesempatan untuk belajar bahasa Inggris, ambil kesempatan itu. Teruslah tingkatkan ketrampilan Anda. Suatu hari, ketrampilan ini akan diperlukan dalam pekerjaan Anda, dan Anda bisa menerapkan keterampilan ini.”

Dalam situasi bisnis yang kompetitif saat ini, kembangkanlah kemampuan karyawan Anda agar perusahaan Anda terus maju. Mereka adalah kekuatanmu. Tingkatkan keterampilan kerja mereka dan gabungkan keterampilan profesi ini dengan kemampuan bahasa Inggris.

Jadilah pemimpin yang memberikan kesempatan bagi karyawannya untuk berkembang. Pelatihan-pelatihan yang Anda berikan akan terlihat hasil positifnya terhadap perusahaan Anda. Anda tidak akan menyangka betapa besar hasil dan keuntungan yang akan Anda terima dari investasi Anda di bidang pelatihan dan program belajar bahasa Inggris bagi para karyawan Anda.

Sekaranglah saat yang tepat bagi Anda untuk mulai berinvestasi dalam program pelatihan bahasa Inggris untuk para karyawan Anda.

English Today Your Professional Learning Partner
Call Us Today
+6221 28565313 / +6221 748 60977 / +6221 292 36998
contact@english-today-jakarta.com