4 Alasan Penting untuk Belajar Bahasa Inggris

Ketika Pak Yudi, trainer berpengalaman dari English Today, ditanya “Kalau saya ingin belajar bahasa Inggris, saya harus mulai dari mana?”, ia menjawab, “Jadikan kebiasaan belajar bahasa Inggris sebagai tujuan anda.”

 

Memiliki tujuan tentunya akan semakin meningkatkan motivasi anda . Anda akan terus berkomitmen untuk meningkatkan kemampuan dalam bahasa Inggris. Dan jika anda masih bingung, “Apa yang menjadi motivasi saya untuk terus belajar bahasa Inggris secara konsisten?”, beberapa penjelasan di artikel ini bisa menjawab pertanyaan anda. Setelah membaca alasan-alasan di bawah ini, Anda tidak akan lagi bertanya-tanya tetapi anda akan mengatakan, “Saya perlu belajar bahasa Inggris, sekarang!”

1) Bahasa Inggris adalah Bahasa Internasional

Anda tidak dapat lagi menghindari fakta ini. Bahasa Inggris kini digunakan di sekolah, universitas, media dan semua sektor dan industri pekerjaan. Bahasa Inggris akan terus menigkat menjadi bahasa yang populer di masa depan, menjangkau lebih jauh dalam dunia bisnis, politik dan bidang diplomatik. Bahasa Inggris adalah bahasa kedua yang dikuasai oleh kurang lebih 300 juta orang dan diprediksi jumlah penutur bahasa Inggris akan meningkat dua kali lipat di seluruh dunia pada tahun 2050. Oleh karena itu, kecakapan dalam berbahasa Inggris merupakan sebuah aset yang sangat penting yang membuat anda mampu berkomunikasi, bersosialisasi dan juga menciptakan jaringan dan konektivitas dengan orang-orang dari mancanegara

2) Berkooperasi melintasi batasan budaya dan kebangsaan

Globalisasi menciptakan kesempatan untuk terus bersaing dan meningkatkan daya persaingan. Dengan bisnis yang terus meluas hingga ke skala global, kerja sama dengan rekan bisnis mancanegara akan sangat amat meningkat. Untuk menghindari miskomunikasi, anda perlu mempersiapkan diri anda dengan kompetensi multikultural dan ketrampilan bahasa Inggris untuk bisnis baik itu melalui kontak langsung ataupun rapat secara virtual; jangan biarkan perbedaan bahasa menjadi penghalang bagi anda untuk berkomunikasi lintas budaya dengan menggunakan bahasa Inggris.

3) Pertumbuhan Bisnis dan Tenaga Professional

Perkembangan karir anda di masa depan bergantung pada kemampuan berbahasa Inggris yang anda miliki. Kemampuan untuk berbicara bahasa Inggris bisnis dengan akurat memperkuat hubungan anda dengan rekan bisnis mancanegara, pelanggan, supplier dan juga klien bisnis mancanegara. Perusahaan-perusahaan sekarang ini sedang mencari peluang dan kesempatan untuk mendapatkan kerja sama tingkat internasional dimana bahasa Inggris adalah bahasa yang digunakan sebagai sarana komunikasi dalam rapat bisnis, pelayanan konsumen, pemasaran dan komunikasi. Meningkatkan ketrampilan bahasa Inggris bisnis anda akan memberikan dampak positif bagi kesuksesan perusahaan dan juga reputasi diri anda.

4) Akses Menuju Pengetahuan yang Lebih Luas

Manajemen bisnis juga beradaptasi dalam menghadapi era globalisasi seperti sekarang ini. Maka tidak diragukan lagi bahwa perubahan dinamis seperti itu akan melahirkan kebutuhan ketrampilan baru dan juga peran dari para tenaga kerja, manajer dan kepemimpinan. Mengetahui dan memahami bahasa Inggris akan membuka pintu peluang dan kesempatan bagi perkembangan karir anda. Karena banyak sumber pengetahuan yang disediakan dalam bahasa Inggris (informasi dalam bahasa Inggris adalah konten nomor satu dalam internet) lebih mudah bagi anda untuk meningkatkan potensi diri anda seperti menghadiri konferensi internasional, mengadakan konferensi internasional dan juga membangun jaringan dan konektivitas dengan rekan bisnis dan klien bisnis mancanegara.

Inilah kenyataan yang kita hadapi sekarang, mempersiapkan diri anda dengan kualifikasi bahasa Inggris bisnis yang mumpuni akan membawa karir anda terus melaju dan meningkat secara drastis.

English Today Your Professional Learning Partner
Call Us Today
+6221 28565313 / +6221 748 60977 / +6221 292 36998
contact@english-today-jakarta.com